IMPLEMENTASI BOARD GAME ULAR TANGGA SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN ISLAM PADA TAMAN PENDIDIKAN AL-QUR'AN (TPQ)

Penulis

  • Elvina Maharani STMIK Amikom Surakarta
  • Elisa STMIK Amikom Surakarta
  • Fadlan STMIK Amikom Surakarta
  • Setiyawan STMIK Amikom Surakarta

Kata Kunci:

Board Game, Pembelajaran, Ular Tangga

Abstrak

Di era sekarang belajar adalah salah satu hal yang penting bagi semua kalangan, salah satunya anak-anak. Maka dari itu dibuatlah Implementasi Boardgame ini sebagai media pembelajaran yang dikhususkan kepada anak-anak. Boardgame merupakan permainan yang menggunakan papan sebagai media utama untuk bermain dan juga bidak untuk menjalankan permainan. Kegunaan dalam merancang boardgame ini yaitu untuk meningkatkan literasi dan minat belajar pada siswa, dengan adanya boardgame pembelajaran ini dapat memberikan pengalaman belajar dan bermain yang lebih menarik bagi anak-anak sehingga peserta didik dapat aktif dalam menjawab pertanyaan-pertanyyan yang diberikan. Dalam proses perancangan boardgame ini, menggunakan metode pengembangan dengan model ADDIE (Analisis, Desain, Pengembangan, Implementasi dan Evaluasi).

##submission.downloads##

Diterbitkan

2024-01-08